Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan nilai perkalian terkecil dari sebuah integer. Perkalian terkecil adalah blangan bulat positif yang paling kecil yang merupakan perkalian dari semua argumen bilangan bulat angka1, angka2, dan seterusnya.
Bentuk : LCM(angka1,angka2, .......)
- angka1,angka2,......... adalah data numerik yang akan dicari nilai perkalian terkecilnya.
- Jika argumen yang dimasukkan buka data numerik, maka akan menghasilkan nilai kesalahan #VALUE!.
- Jika argumen yang dimasukkan kurang dari nol, maka akan menghasilkan nilai kesalahan #NUM!.
Contoh :
Rumus
|
Keterangan
|
Hasil
|
=LCM(5,2)
|
Nilai kelipatan persekutuan terkecil
dari 5 dan 2.
|
10
|
=LCM(24,36)
|
Nilai kelipatan persekutuan terkecil
dari 24 dan 36.
|
72
|